Trik mendapatkan kuota Gratis Tri Februari 2017 – Tri merupakan salah satu provider GSM yang termasuk paling akhir masuk ke Indonesia. Meski demikian, Tri memiliki strategi pemasaran yang cukup cerdik. Pasalnya Operator ini memiliki tarif yang lebih murah dibanding dnegan operator lain yang sudah lebih dulu hadir di Indonesia. tentu saja tujuannya adalah untuk memikat calon konsumen baru agar menggunakan Tri.
Salah satu contohnya adalah dengan memberikan kuota internet gratis secara cuma cuma bagi para penggunanya. Meskipun tidak serta merta dipromosikan secara resmi, namun trik mendapatkan kuota gratis Tri sudah kadung menjadi viral dan rahasia umum sehingga membuat yang belum menggunakan Tri merasa tertarik dan akhirnya membeli nomer Tri.
Trik Mendapatkan Kuota Gratis Tri
Trik untuk mendapatkan kuota internet gratis kartu Tri ini sebenarnya sudah sejak lama bisa digunakan. Namun format Kode Rahasianya berubah. Jika dulu di awal dan pertengahan tahun 2016 dengan kode rahasia GM, di tahun 2017 ini format mendaftarkan kuota gratis in menjadi PM. Meski demikian tak semua kartu dapat digunakan. Yang bisa digunakan untuk mendapatkan kuota gratis adalah kartu AON (Always on) dan belum terdaftar di paket internet sebelumnya. Setelah emndapatkan kuota gratis dari trik tersebut, kartu juga tidak bisa digunakan untuk “meminta” kuota gratis lagi. Jadi jika kamu yang ingin praktek Trik ini harus teliti serta cermat mengikuti angkah langkahnya.
Kode Rahasia Trik mendapatkan Kuota Gratis Tri Februari 2017
Untuk bisa mendapatkan kuota internet gratis silakan kirim pesan SMS ke 234 dengan format di bawah ini :
- MAU PM10 kirim ke 234
- MAU PM9 kirim ke 234
- MAU PM8 kirim ke 234
- seterusnya sampai ke MAU PM1
silakan dicoba dari atas karena sistem dari Tri ini emabalasnya agak lama maka silakan dicoba mana yang work. Mengapa saya sarakan untuk mencoba dari yang terbesar? karena angka dalam format kode rahasia itu adalah jumlah kuota yang didapat maka sebaiknya dicoba dari yang terbesar, sebab hasilnya berbeda beda. Ada yang dapat 1 GB, 2 GB, bahkan ada yang 6 GB. Itulah trik cara mendapatkan kuota gratis Tri, FYI kuota ini berlaku selama 1 bulan dan hanya bisa dipalai di jam 00.00 – 17.00 saja. Selamat mencoba.